Posts

Showing posts from March, 2019

Pengalaman Menggunakan Filter Jebo 225 (Canister) Selama 3 Tahun

Image
Pengalaman Pakai Filter Canister Jebo 225 selama 3 tahun Saya akan berbagi sedikit pengalaman ber-aquascape menggunakan filter Jebo 225. Filter Jebo 225 merupakan salah satu filter jenis canister yang laris manis di kalangan para scaper. Filter ini cukup tangguh dan masih pas untuk digunakan pada akuarium berukuran sampai dengan panjang 90 cm (seukuran tank saya). Sebenarnya banyak sekali merek dan jenis-jenis filter di pasaran. Baik filter model air terjun, model internal filter, dan salah satunya ya tipe canister filter ini. Untuk kegunaan aquascape, dimana di dalamnya terdapat kehidupan tanaman air (selain fauna), biasanya menggunakan CO2 (baik tabung, DIY ataupun tablet) yang berfungsi untuk membantu fotosintesis tanaman. Nah, CO2 ini lah yang harus digunakan semaksimal mungkin jangan sampai terbuang percuma, misalnya karena riak-riak air. Selama hampir 3 tahun menggunakan Filter Canister merek Jebo 225, saya cukup puas. Yang membuat saya puas antara lain: Harga masih

Pengalaman Menggunakan Mesin Jahit HS Jack F4

Image
Mesin Jahit Jack F4 Sudah lebih dari 1 tahun ini saya menggunakan mesin jahit high speed (HS) dinamo servo merk Jack F4. Sebelumnya saya menggunakan mesin portable singer HD 4423 kurang lebih sejak 2016. Keunggulan dari HS dinamo servo dibandingkan dengan HS yang biasa adalah dipengaturan kecepatan. HS dinamo servo kecepatan menjahit nya bisa diatur dari kecepatan rendah sampai tinggi sehingga mudah pengoperasiannya bahkan untuk pemula. Sedangkan HS yang biasa lumayan ngebut karena itulah mesin ini disebut high speed (kecepatan tinggi) dan juga memakan listrik yang lumayan besar dibandingkan dengan dinamo servo. Awalnya saya tertarik membeli mesin HS dinamo servo merk Typical, karena sudah banyak yg menggunakan (lebih dulu dijual di Indonesia dibandingkan Jack F4) dan cukup recommended menurut penggunanya. Lalu saya melihat ada yang menjual varian lain yg juga memakai dinamo servo yakni merk Jack F4. Akhirnya saya memilih membeli Jack F4 dibandingkan Typical servo, berikut